Pangeran Abdulaziz Bantah Arab Dekati Moh Salah

Bagikan

Pangeran Abdulaziz bin Turki Al-Faisal, Menteri Olahraga Arab Saudi, secara tegas bantah rumor Arab Saudi yang dekati Moh Salah untuk bermain di Liga Arab.

Pangeran Abdulaziz Bantah Arab Dekati Moh Salah

Pernyataan ini datang sebagai respons atas spekulasi luas yang telah menimbulkan banyak pertanyaan di kalangan penggemar sepak bola dunia terkait masa depan Salah, yang kontraknya bersama Liverpool akan memasuki masa kritik dalam beberapa bulan ke depan.

tebak skor hadiah pulsa 100k  

Klarifikasi Pangeran Abdulaziz Soal Rumor Transfer Mohamed Salah

Menteri Olahraga Arab Saudi menegaskan bahwa tidak ada kontak resmi antara klub-klub Liga Pro Saudi dengan Mohamed Salah atau agennya mengenai kemungkinan transfer pemain asal Mesir tersebut ke Arab Saudi.

Pernyataan ini mempertegas bahwa spekulasi media yang menghubungkan Salah dengan liga yang kini tengah naik daun itu sebagian besar tidak berdasar dan lebih kepada rumor tanpa konfirmasi resmi. Menurut Pangeran Abdulaziz, sekitar 90% dari rumor-rumor transfer ke Arab Saudi, termasuk yang melibatkan Salah, merupakan informasi yang tidak benar.

Saudi Pro League memang dikenal agresif dalam membangun daya tariknya dengan mendatangkan banyak nama besar dari berbagai liga dunia. Terutama pemain-pemain senior yang telah memiliki reputasi tinggi.

Namun, menurut Pangeran Abdulaziz, fokus utama liga saat ini adalah untuk mendatangkan pemain muda. Langkah ini demi membangun kompetisi jangka panjang dan memperkuat kualitas sepak bola Saudi di masa depan. Bukan hanya mengejar nama-nama veteran yang sedang menurun performanya.

AYO DUKUNG TIMNAS GARUDA, sekarang nonton pertandingan bola khusunya timnas garuda tanpa ribet, Segera download!

aplikasi shotsgoal  

Baca Juga: Jack Wilshere Ditunjuk Sebagai Pelatih Sementara Norwich City

Situasi Kontrak Mohamed Salah dan Ekspektasi Liverpool

Situasi Kontrak Mohamed Salah dan Ekspektasi Liverpool

Mohamed Salah, yang kini berusia 32 tahun, memasuki enam bulan terakhir masa kontraknya pada Januari 2025. Di tengah periode negosiasi kontrak yang cukup intens. Ia sempat menyatakan perasaan yang ambigu dengan ungkapan ia merasa “lebih keluar daripada tinggal” di Liverpool, yang memicu banyak spekulasi tentang masa depannya.

Namun, kenyataannya, Salah selalu ingin melanjutkan kariernya di Liverpool jika persyaratan kontrak yang sesuai dapat tercapai.

Liverpool sendiri juga berkomitmen keras untuk mempertahankan pemain bintang mereka ini. Negosiasi yang berlangsung antara Salah, agen Ramy Abbas Issa, dan direktur olahraga Liverpool Richard Hughes mencapai titik terang pada akhir Maret 2025 dan kontrak baru diumumkan pada awal April.

Kesepakatan ini memberikan Salah gaji sekitar £400.000 per minggu tanpa adanya potongan. Yang menunjukkan besarnya komitmen Liverpool dalam mempertahankan pencetak gol tersebut yang telah mencatat lebih dari 54 gol musim ini saja.

Motivasi dan Ambisi Mohamed Salah

Meskipun tawaran finansial dari klub Liga Pro Saudi pernah disebut mencapai angka fantastis. Diperkirakan hingga £500 juta selama durasi kontrak, Salah memilih untuk mengutamakan aspek olahraga dan kompetitif dalam kariernya.

Ambisi pribadi Salah termasuk mengejar gelar Liga Premier ke-20 Liverpool, meraih trofi Liga Champions. Dan mewujudkan impian meraih Ballon d’Or, sebuah penghargaan yang pernah ia hampir raih dengan menempati posisi kelima pada edisi 2019 dan 2022.

Selain itu, Salah mempertimbangkan juga aspek persiapan tim nasional Mesir dalam menghadapi Piala Dunia dan Piala Afrika. Yang membutuhkan dia terus bermain di level kompetitif tertinggi. Faktor keluarga juga menjadi pertimbangan penting. Karena istri dan kedua putrinya merasa nyaman dan bahagia tinggal di Merseyside, yang membuat dirinya enggan harus meninggalkan kota tersebut.

Penegasan Pangeran Abdulaziz

Pangeran Abdulaziz kembali menegaskan bahwa tidak pernah ada pembicaraan resmi dengan Mohamed Salah atau agennya. Dan klub-klub Liga Pro Saudi saat ini tidak bernegosiasi untuk mendatangkan Salah. Fokus liga memang lebih ke pemain muda berbakat seperti Jhon Duran dan Gabri Veiga yang bisa dikembangkan secara jangka panjang dibandingkan hanya mengejar nama besar dari pemain veteran.

Hal ini sekaligus meredakan spekulasi liar yang beredar di media dan komunitas sepak bola yang selama ini mengaitkan masa depan Salah dengan Liga Arab Saudi. Menteri Olahraga Arab Saudi pun menekankan bahwa rumor-rumor tersebut sebagian besar bersifat spekulatif dan tidak mencerminkan kenyataan di lapangan.

Demikian informasi terbaru seputar, pangeran Abdulaziz bantah Arab dekati Moh Salah, yang telah di berikan oleh GOAL BALL.